You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Penyelenggaraan Event Internasional di DKI Dipermudah
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Penyelenggaraan Event Internasional di DKI Dipermudah

Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) DKI Jakarta terus berupaya meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) dan domestik ke Ibukota. Salah satunya dengan mempermudah penyelenggaraan event-event internasional di Jakarta.

Kami juga memberikan kemudahan perizinan untuk penyelenggaraan kegiatan di Jakarta

"Kami bekerja sama dengan pengusaha menggelar kegiataan pariwisata bertaraf internasional. Contoh, kerja sama menggelar pementasan Java Jazz, itu diberikan pengurangan 50 persen pajak hiburan. Kami juga memberikan kemudahan perizinan untuk penyelenggaraan kegiatan di Jakarta," ujar Catur Laswanto, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta, Selasa (6/12).

Berdasarkan data, jumlah wisman yang berkunjung ke Ibukota pada tahun 2014 sebanyak 2,3 juta orang dan meningkat menjadi 2,7 juta orang tahun 2015. Sedangkan kunjungan wisatawan domestik pada tahun 2014 sebanyak 27 juta orang dan meningkat menjadi 31 juta orang tahun 2015.

Oktober, Kunjungan Wisman ke Ibukota Naik 3,46 Persen

"Memang kalau dibandingkan dengan Kuala Lumpur dan Bangkok, harus dikatakan masih jauh," katanya.

Namun untuk penyelenggaraan pertemuan internasional, incentives, conferences and exhibition (MICE), Jakarta masih nomor satu di Indonesia. Bahkan, beberapa hal bisa mengalahkan negara tetangga.

"Dilihat dari potensi PAD, sektor pariwisata berada di posisi ketiga atau keempat berkontribusi bagi Pemprov DKI Jakarta," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 14.485 Wisatawan Telah Kunjungi Kepulauan Seribu

    access_time03-04-2025 remove_red_eye834 personAnita Karyati
  2. Warga dan Pimpinan OPD Hadiri Open House Bersama Gubernur Pramono

    access_time31-03-2025 remove_red_eye669 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Hari Lebaran, 26.581 Pemudik Tinggalkan Jakarta dari Stasiun Pasar Senen

    access_time31-03-2025 remove_red_eye667 personDessy Suciati
  4. ASN Pemprov DKI dan Warga Padati Open House Lebaran Wagub Rano

    access_time01-04-2025 remove_red_eye665 personFolmer
  5. Ancol Disambangi 150.000 Wisatawan Hingga Lebaran Hari Ketiga

    access_time02-04-2025 remove_red_eye637 personAnita Karyati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik